Tampilkan postingan dengan label Turtle. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Turtle. Tampilkan semua postingan

Selasa, 09 Maret 2021

Cara Membuat Ukiran Sabun Kura Kura Dengan Menggunakan Sketsa | DIY Turtle Soap Carving | Untuk Pemula

Cara Membuat Ukiran Sabun Kura Kura Dengan Menggunakan Sketsa | DIY Turtle Soap Carving | Untuk Pemula


Dalam membuat prakarya berbahan lunak membuat ukiran sabun tentu akan lebih mudah bila menggunakan gambar sketsa, di bawah ini dijelaskan bagaimana cara membuat ukiran sabun kura-kura dengan menggunakan gambar sketsa kura-kura.


VIDEO TUTORIAL UKIRAN SABUN KURA-KURA DENGAN SKETSA

#ukiransabun, #kurakura, #soapcarving, #turtle, #turtlesoapcarving

Sketsa kura-kura  : 

Sketsa Kura-Kura

Sketsa Kura-Kura

Print sketsa kura-kura dengan ukuran 5X8 cm atau sesuai ukuran sabun yang akan diukir.

Bahan Dan Peralatan :

1.  Lem Kertas 

2.  Sabun Mandi Batangan

3.  Sketsa Kura Kura

4.  Gunting

5.  Jarum Pentul

6.  Tusuk Gigi/berfungsi sama dengan tusuk sate

7.  Tusuk Sate/berfungsi sama dengan tusuk gigi 

8.  Sumpit Yang Diruncingkan

9.  Cutter

10. Sikat Gigi Bekas 


Cara Membuat :

1.  Menggunting sketsa kura-kura 

2.  Meratakan permukaan sabun, membentuk rumah kura-kura

3.  Menempel sketsa kura-kura - diamkan sekitar 5 menit supaya lem benar-benar menempel

4.  Menjiplak sketsa kura-kura menggunakan jarum pentul

5.  Mengikis pinggiran sketsa kura-kura dengan tusuk gigi/tusuk sate

6.  Memotong dengan cutter bagian yang telah dikikis

7.  Melepas sketsa kura-kura

8.  Mengukir hasil jiplakan dengan tusuk gigi/tusuk sate

9.  Memahat kaki depan dan kepala

10. Membentuk tempurung rumah kura-kura dengan mengikis perlahan permukaan sabun sekaligus menghilangkan bekas lem

11. Memperhalus dan mempertegas ukiran rumah kura-kura

12. Mengukir bagian bawah sabun membentuk kaki kura-kura menggunakan sumpit yang diruncingkan

13. Memahat bagian bawah sabun dengan cutter untuk merapikannya

14. Membentuk kepala dan kaki depan kura-kura dengan cutter

15. Membentuk mulut, mata dan hidung kura-kura dengan tusuk gigi/tusuk sate

16. Membentuk jari-jari dengan tusuk gigi/tusuk sate

17. Memahat bagian ekor dan kaki belakang dengan cutter

18. Merapikan bagian kepala, kaki dan ekor dengan tusuk gigi/tusuk sate dan cutter 

19. Bersihkan seluruh bagian dengan sikat gigi bekas

20. Ukiran Sabun Kura-kura dengan sketsa selesai dibuat

21. Selamat Mencoba

22. Salam Kreatif :)

https://youtu.be/H90l8b9ZJv0

Ukiran Sabun Kura-Kura

Ukiran Sabun Kura-Kura

Sabtu, 24 Agustus 2019

Kura-kura Dari Bubur Kertas Koran Bekas | DIY Sulcata Tortoise Paper Clay | Turtle | Swakriya

Kura-kura Dari Bubur Kertas Koran Bekas | DIY Sulcata Tortoise Paper Clay | Turtle | Swakriya
#kura-kura, #Sulcata, #Clay, #diy, #koranbekas

Video terkait :
Cara Membuat Bubur Kertas Koran
* Ikan Badut dari koran bekas

Bahan :
- Bubur Kertas / Paper Clay
- Kawat Kassa / Kawat Nyamuk
- Cat Berbahan dasar minyak : 5 warna dasar = merah, kuning, biru, putih dan hitam
- Air Bersih


Alat :
- Gunting
- Spidol Marker
- Kuas Kecil No. 3 dan No. 5
- Tusuk Sate/Tusuk Gigi
- Amplas


Cara Membuat :

1. Siapkan bubur kertas/paper clay 
2. Siapkan kawat kassa
3. Buat sketsa kura-kura di kawat kassa
4. Potong sketsa kura-kura dengan gunting 
5. Lipat sketsa kura-kura menjadi 4 bagian untuk mempermudah pemotongan
6. Potong sketsa kura-kura dengan gunting
7. Buka lipatan kawat kassa
8. Bentuk kawat kassa seperti lekukan kura-kura
9. Isi kawat kassa berbentuk kura-kura dengan clay/bubur kertas
10. Rekatkan keduanya
11. Tambahkan clay di badan kura-kura
12. Membentuk garis tempurung/rumah kura-kura
13. Membentuk bagian kepala
14. Mengukir bagian rumah kura-kura, gunakan tusuk sate/tusuk gigi
    Mengukir rumah kura-kura lebih detail lagi
    Tambahkan lapisan clay pada ukiran rumah kura-kura
15. Haluskan permukaan dengan kuas yang diberi sedikit air
16. Membuat bagian mata, mulut dan hidung
17. Keringkan patung kura-kura di panas matahari selama 2x6 jam
    (karena bentuknya yang tebal membutuhkan waktu lebih lama untuk pengeringan)
18. Setelah kering, Amplas kura-kura untuk menghaluskan permukaan
19. Bersihkan dengan lap dan kuas
20. Berikan cat dasar
21. Setelah cat dasar mengering sekitar 3 jam 
    Berikan cat warna coklat cerah
    untuk rumah kura-kura bagian atas dan bawah
22. Berikan cat warna coklat untuk membuat garis di tepi ukiran rumah kura-kura
23. Berikan cat warna coklat kehijauan untuk bagian kaki, ekor, leher dan kepala
24. Berikan cat warna coklat cerah untuk bagian bawah kura-kura
25. Berikan cat warna coklat orange untuk tutul bagian leher, kepala, kaki depan dan kaki belakang   
26. Jangan Lupa bagian mata dengan cat warna hitam
27. Finish :)
Sulcata Tortoise Paper Clay
Sulcata Tortoise Paper Clay
Note : 

Campuran Cat : 
Coklat = sedikit merah + sedikit kuning + sangat sedikit hitam
Coklat Cerah = sedikit merah + sedikit kuning + sangat sedikit hitam + putih


Coklat Kehijauan = sedikit merah + sedikit kuning + sangat sedikit hitam + sedikit putih + sedikit biru

Coklat Orange = merah + kuning + sedikit hitam + sedikit putih


Kura-kura Dari Bubur Kertas Koran Bekas
Kura-kura Dari Bubur Kertas Koran Bekas


Cara Membuat Ukiran Sabun Emoji Dengan Sketsa Dan Petunjuk Pembuatan Untuk Pemula | DIY Soap Carving | Sangat Mudah

Cara Membuat Ukiran Sabun Emoji Dengan Sketsa Dan Petunjuk Pembuatan Untuk Pemula - Easy DIY Soap Carving For Beginner  - Sangat Mudah #Ukir...