Senin, 12 Februari 2018

Prakarya

Pengertian dari prakarya adalah pekerjaan tangan dengan kreatifitas yang memerlukan ketrampilan untuk menghasilkan suatu karya terkonsep yang berguna dan bernilai.

Prakarya membutuhkan ketrampilan dan ketrampilan bisa dilatih.

Prakarya : pra = belum dan karya = hasil kerja.
Prakarya = konsep dari sebuah karya yang teruji seperti prototipe.
Prakarya adalah hasil kerja yang berupa konsep, karena masih bisa terus dikembangkan, tidak berhenti sampai di situ.

Anak didik di sekolah sangat membutuhkan pendidikan prakarya, karena prakarya merupakan pelajaran yang sangat penting karena akan mengasah kemampuan otak(sensorik) dan kemampuan ketrampilan(motorik halus).
Prakarya juga mengasah kemampuan untuk berkreasi (kemampuan menciptakan sesuatu) dan inovasi (kemampuan untuk mengembangkan sesuatu yag sudah ada sebelumnya). Cukup dengan peralatan yang sangat sederhana dan bahan-bahan yang banyak tersedia, sebuah prakarya sudah bisa dihasilkan.

Contoh :
Bunga dari sedotan
Origami (seni lipat kertas)
Rumah dari sterofoam
Rumah dari Karton
Anyaman rotan
Anyaman Bambu
Anyaman Kertas
Topeng Kertas
Topeng Bubur Kertas, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cara Membuat Ukiran Sabun Emoji Dengan Sketsa Dan Petunjuk Pembuatan Untuk Pemula | DIY Soap Carving | Sangat Mudah

Cara Membuat Ukiran Sabun Emoji Dengan Sketsa Dan Petunjuk Pembuatan Untuk Pemula - Easy DIY Soap Carving For Beginner  - Sangat Mudah #Ukir...